Keunggulan dari Jurusan Teknik Informatika


Teknik informatika merupakan salah satu jurusan kuliah yang saat ini banyak sekali diminati oleh para calon mahasiswa salah satunya saya. Saya mengambil jurusan Teknik Infomatika itu sendiri karena lapangan pekerjaan banyak. lulusan teknik informatika dapat bekerja di perusahaan atau pun wiraswasta .

Maka dari itu saya akan meenjelaskan beberapa keunggulan dari jurusan Teknik Informatika yaitu:

1. Peka Akan Perkembangan Teknologi

Salah satu keuntungan kuliah di jurusan teknik informatika yang paling penting adalah para mahasiswa akan menjadi peka terhadap perkembangan teknologi yang terjadi saat ini. Mahasiswa akan menjadi lebih terbuka dan juga menyadari perkembangan teknologi, yang membantu mendukung kesuksesan kuliah yang sedang mereka jalani. Selain itu, dengan masuk ke dalam perkuliahan teknik informatika, maka seseorang bisa memperoleh informasi yang lebih detail dan juga lengkap mengenai perkembangan dari suatu perangkat teknik informatika.

2. Memahami Pemrosesan Informasi pada Komputer 

Komputer merupakan sebuah alat yang rumit dalam melakukan proses pemrosesan informasinya Karena itu, bagi mereka yang tekun dalam mengikuti kuliah di jurusan teknik informatika, akan menjadi lebih memahami proses dari pemrosesan informasi yang terjadi di dalam suatu siste, Hal ini akan membantu ana untuk mendevelop suatu sistem yang baru, dan dapat menciptakan inovasi – inovasi yang menarik.

3. Menciptakan dan Mengembangkan Software

Pembuatan software dan juga pemrograman merupakan salah satu hal yang sangat penting yang harus bisa dilakukan oleh setiap programmer. Inilah keuntungan dari kuliah jurusan teknik informatika. Mereka yang kuliah di jurusan teknik informatika akan mampu untuk membuat dan juga menciptakan software dan juga aplikasi yang bisa bermanfaat bagi banyak orang, sehingga pada akhirnya, software ini akan memberikan nilai jual tersendiri, yang dapat menjadi penghasilan tetap user sebagai programmer.

4. Banyaknya Lapangan Pekerjaan bagi Lulusan Teknik Informatika

    Untuk mahasiswa yang kuliah dengan jurusan teknik informatika tentunya memiliki lapang pekerjaan yang luas dan banyak di butuhkan oleh perusahaan besar maupun menengah. Salah satu keuntungan kuliah jurusan teknik informatika adalah lapangan pekerjaan yang sangat luas.
    Saat ini hampir semua kantor dan juga perusahaan menggunakan teknologi informasi uantuk membantu menjalankan bisnisnya. Karena itu, bagi mereka yang kuliah di jurusan teknik informatika, tentu saja akan mudah mendapatkan pekerjaan, karena dimana ada perusahaan yang menggunakan komputer, maka disanalah para lulusan dari program studi teknik informatika dapat bekerja.

5. Menjadi Jasa Konsultan IT.

Bagi mereka yang mengambil jurusan teknik informatika sebagai jurusan kuliahnya juga bisa menjadi konsultan IT. Konsultan IT biasanya membantu para kliennya untuk memperoleh informasi mengenai pemasangan dari suatu sistem, sehingga sistem itu dapat berjalan dengan baik. selain itu, para lulusan dari jurusan teknik informatika juga dapat menciptakan perangkat – perangkat yang sudah dikembangkan dan dapat menjadi konsultan dalam proses perakitan suatu komputer.

Demikian artikel mengenai keuntungan kuliah di jurusan teknik informatika, semoga artikel ini dapat bermanfaat dan juga menambah wawasan anda semua

sumber: http://gg.gg/keunggulan-jurusan-teknik-informatika

Komentar